Kebumen, news.universitasputrabangsa.ac.id – Kebumen, 24 Maret 2024. Dalam suasana bulan suci Ramadhan yang penuh berkah, mahasiswa Universitas Putra Bangsa Kebumen menggelar kegiatan sosial dengan membagikan takjil gratis kepada masyarakat. Kegiatan ini berlangsung dari 21-27 Maret 2024 bertepat di depan gerbang kampus dan beberapa titik lainnya, kegiatan ini menjadi bagian dari tradisi tahunan yang diadakan oleh kampus.

Sejak sore hari, para mahasiswa perwakilan UKM terlihat sibuk menyiapkan ratusan paket takjil yang berisi aneka menu berbuka puasa. Tidak hanya itu, semangat kebersamaan dan kepedulian juga terpancar dari wajah-wajah muda yang antusias dalam kegiatan ini. Mereka berbagi takjil tidak hanya kepada pengendara yang melintas tetapi juga kepada warga sekitar yang membutuhkan.

Menurut Alya Fadzila, Menteri UKM Kerohanian UPB, “Kegiatan ini merupakan wujud nyata dari rasa syukur kami dan keinginan untuk berbagi dengan sesama. Kami berharap, melalui takjil yang kami bagikan, dapat membawa kebahagiaan bagi mereka yang menerima.”

Dengan harapan dapat terus meneruskan tradisi baik ini, Universitas Putra Bangsa Kebumen berkomitmen untuk selalu menjadi bagian dari kegiatan positif yang memberikan dampak bagi masyarakat. Kegiatan bagi takjil ini diharapkan tidak hanya menjadi agenda tahunan, tetapi juga menjadi inspirasi bagi banyak pihak untuk melakukan hal serupa.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *