Pejagoan, newsuniversitasputrabangsa.ac.id – Paduan Suara Mahasiswa Gitaswara Universitas Putra Bangsa sukses adakan studi tiru dengan Paduan Suara Mahasiswa Gema Surya Suara Universitas Muhammadiyah Purwokerto. Kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu, 7 Oktober 2023 di Universitas Muhammadiyah Purwokerto.
Studi tiru ini mengusung tema “New Experience for Better Quality” artinya menggambarkan pengalaman baru yang dibagikan antara kedua belah pihak dengan tujuan untuk mendapatkan kualitas kerja yang lebih baik. Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja dari PSM Gitaswara.
PSM Gitaswara sendiri memilih PSM Gema Surya Suara karena dari pihak mereka yang terbuka dan memiliki proker yang sama. Sehingga, dari kedua belah pihak memutuskan untuk saling belajar dan bertukar informasi.
Kegiatan pertama, dimulai dengan pemaparan program kerja (proker) dari masing-masing PSM. Kemudian dipaparkan juga divisi-divisi yang ada di masing-masing PSM. Dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan untuk memeriahkan acara terdapat games di akhir acara. Yang mana games tersebut memiliki punishment bagi peserta yang kalah. Tentunya dengan games tersebut dapat mempererat kedekatan di antara anggotanya.
Rosiana Galuh, selaku Menteri UKM PSM Gitaswara mengatakan bahwa tujuan utama dari kegiatan studi tiru ini yaitu untuk menambah wawasan dan ilmu yang lebih luas lagi tentang Paduan Suara. Selain itu, dapat menambah pertemanan dan menjalin persahabatan dengan mahasiswa lain di luar Kebumen serta tentunya untuk memperluas relasi.
Dari kegiatan studi tiru ini juga bertujuan agar next pemimpin PSM Gitaswara dapat mengetahui apa saja yang dapat diterapkan dari hasil studi tiru dan dapat mengetahui apa saja yang perlu diubah untuk perbaikan PSM Gitaswara ke depannya.
“Harapannya setelah kegiatan studi tiru ini, ilmu yang sudah diberikan dari PSM Gema Surya Suara dapat diterapkan dengan baik dan dapat dicontoh untuk kegiatan apa saja yang memang diperlukan di PSM Gitaswara. Dan untuk dapat membagikan ilmunya kepada rekan-rekan yang belum dapat berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Tetap semangat untuk PSM yang jauh lebih baik lagi dan selalu menjaga nama baik PSM Gitaswara serta kampus Universitas Putra Bangsa,” ucap Rosiana Galuh selaku menteri UKM PSM Gitaswara.