Kamis, 3 Maret 2021 di Aula Ronggowarsito STIE Putra Bangsa dilakukan evaluasi lapangan dalam menyambut perubahan bentuk sekolah tinggi menjadi universitas. Hal ini disambut dengan segala persiapan yang dimulai dari awal tahun 2020 mulai dari aspek umum, aspek hukum, dan aspek keuangan. Melalui salah dosen STIE Putra Bangsa Bapak Dani Rizana, M. Pd., M.M. menjelaskan ketiga aspek itu, tim evalusi lapangan dari kemendikbud mendatangkan tiga narasumber diantaranya dua dari Universitas Diponegori Prof. Abdur Rahman dan Dra. Desmelita, M.Sc. dari Falkultas Magister Hukum Undip serta dari Dr. Heri Fatkhurahman dari Universitas Indonesia. “Memang dari ketua Yayasan menginginkan perubahan bentuk kampus yang tadinya sekolah tinggi ingin menjadi universitas untuk pengembanganya biar lebih bermanfaat bagi masyarakat yang sudah kita lakukan dari awal tahun 2020 untuk mempersiapkan segala sesuatunya”- tuturnya Kemudian mendapatkan usulan 4 program studi baru yaitu, prodi Sains Data, Bisnis Digital, Agribisnis dan Teknik Informatika. Untuk itu, segala sesuatunya dipersiapkan mulai dari gedung, ruang kelas, dan laboratorium yang saat ini sudah memiliki 3 laboratorium dalam mendukung perubahan bentuk menjadi universitas karena ini sudah tertulis didalam proposal yang dikirimkan di Silemkerma Kemendikbud. Setelah itu, panitia mempersiapkan untuk penjemputan para asesor yang datang dari berbagi daerah mulai dari Semarang, Yogakarta, dan Bandara melalui perwakilan panitia kampus. Dengan tim asesor yang datang dari berbagai daerah STIE Putra Bangsa bekerjasama dengan PKU Muhamdiyah Sruweng untuk melakukan rapid test agar terhindar dari terpaparnya Covid-19. Perubahan bentuk ini juga disambut baik oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Kebumen hal ini memberikan kontribusi yang baik bagi masyarakat. Dikarenakan ditambahnya program studi baru di Universitas Putra Bangsa dapat memenuhi kebutuhan masyarakat yang berbasis teknologi. Hal ini dapat menciptakan masyarakat kebumen yang lebih cerdas dan lebih berkompenten serta memberikan pengaruh yang positif dari berbagai hal. “Saya yakin bahwa ini akan memberikan kontribusi lebih positif pada peningkatan Pendidikan di Kabupaten Kebumen jadi makin banyak yang sekolah di Kebumen, tentu ini menjadikan kebumen lebih kondusif, masyarakatnya lebih cerdas, masyarakatnya lebih berkompenten itu akan memberikan efek-efek yang sangat positif dalam banyak hal”- terangnya Dari Ketua Yayasan STIE Putra Bangsa Bapak Dr. H. Slamet Ahmad, M.M. juga menambahkan ada sebanyak 24 dosen baru yang akan mengajar di program studi baru dengan persyaratan yang telah ditentukan seperti Pendidikan Strata 2 dan tidak terikat oleh dinas manapun. Program studi baru ini juga sudah mulai dibuka untuk tahun ajaran 2021/2022 baik di kampus 1 dan kampus 2. “Insyaallah di tahun ajaran 2021/2022 kita sudah menerima mahasiswa baru untuk 6 prodi, jadi Manajemen dan Akuntansi masih, Sains Data, Bisnis Digital, Teknik Infomatika dan Agribisnis itu program studi yang ada baik di kampus 1 maupun di kampus 2”- sambungnya Tentunya hal juga ada kerjasam dengan pemerintah daerah dengan STIE Putra Bangsa yang sudah memiliki MOU melalui dinas-dinasnya untuk kegiatan pengabdian masyarakat dan penelitian.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *