Pertandingan basket 3×3 di STIE Putra Bangsa dalam rangka festival olahraga yang di gelar oleh UKM olahraga. Di hari ketiga ini pertandingan basket 3×3 putra berhasil di selenggarakan dengan lancar, cuaca yang panas siang tadi juga ikut membakar semangat para pemain dalam memperebutkan juara di festival olahraga di cabang olahraga basket ini. Dengan di ikuti 3 tim dari kalangan mahasiswa aktif STIE Putra Bangsa dan di tambah satu tim dari perwakilan dosen dan karyawan yang menambah euforia para penonton. Walaupun hanya di ikuti oleh 4 tim pemain yaitu koceng oren, dokar, doa emak dan koala namun tidak menyurutkan semangat dan kemeriahan festival yang di gelar oleh tim UKM Olahraga. Meskipun awalnya terkendala oleh beberapa hal yang di karenakan masih pandemi corona namun, hal ini tidak menyurutkan panitia, sehingga bisa berjalan dengan lancar. Pertandingan yang sengit karena skornya selalu berimbangan dan beda tipis ini di akhiri oleh pertandingan final antara tim doa emak dan tim dokar yang merupakan perwakilan dari dosen dan karyawan hingga akhirnya pertandingan basket ini di menangkan oleh tim doa emak dengan skor ya tipis selisihnya. Kemudian festival olahraga ini akan di tutup pada sabtu-minggu besok dengan mengandakan pertandingan futsal dengan tim yang ikut lebih banyak. Dan pastinya akan lebih meriah yang akan membakar semangat para pemain. Festival Olahraga yang diadakan ini dengan maksud untuk mempererat silaturahmi para mahasiswa STIE Putra Bangsa dikarenakan dalam pademi Covid-19 mengharuskan proses perkuliahan dilakukan secara online dan sulit untuk bisa bertatap muka secara langsung. Maka, dari itu festival ini bertemakan “Mempererat Silahturahmi Dengan Sportivitas”. Tidak hanya itu, untuk mempersiapkan perlombaan POM yang akan dilaksanakan pada tahun ini UKM Olahraga mencari atlet-atlet yang mempunyai kompetensi dibidang cabang olahraga yang nantinya akan diikuti.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *